Jumat, Agustus 14, 2009

Jatuh Cinta Lagi?

Pas ambil gambar sepasang pengantin hasil karya seni keramikus FX Wijayanto, yang di pajang di salah satu counter di Bandara Solo ini, ingatan saya melayang pada satu cerita yang baru saja saya terima.

Alkisah, saya punya teman karib. Teman karib saya itu juga punya teman karib. Nah, teman karibnya teman karib saya tadi (halah) cerita kepada teman karib saya ini (halah halah) bahwa dia sedang....jatuh cinta lagi!
Hah, seorang istri dan ibu dua jagoan kecil jatuh cinta lagi? Saya sudah siap kecewa! Apakah telah terjadi sesuatu yang saya sangat tidak suka: perselingkuhan??!!
Alhamdulillah ternyata bukan! So?

Rupanya dia sedang jatuh cinta lagi...kepada suaminya sendiri!! Peristiwa yang aneh! Tapi bagaimanapun saya sangat lega mendengarnya karena itu berarti sesuatu yang indah sedang terjadi! Entah bagaimana perjalanan pernikahan mereka sebelumnya, tetapi yang jelas saat ini dia sedang bahagia! Apakah dia menemukan sesuatu yang selama ini luput dia lihat? Atau sang suami telah berubah sedemikian rupa sehingga membuat si istri terjatuh cinta lagi? Well, that's not the point! yang penting she loves him full!!
Hanya saja, dia tidak berterus terang pada sang suami bahwa dia sedang jatuh cinta lagi kepadanya. "Ah, ntar dia gede rasa, menjadi sombong dan malas menabung hehe..."
Bagaimana menurutmu, sob? Bagaimana?

19 komentar:

Sekar Lawu mengatakan...

kenalkan aku kepada teman karibnya teman karibmu itu, MbOl....

mommy adit mengatakan...

mau donk jatuh cinta lagi... tolong tanyaken alesannya dia jatuh cinta lagi, apa yg dilakukan suaminya? biar ta contek terus bilangin ke ayahnya Adit :D

Andy MSE mengatakan...

aku juga suka jatuh cinta lagi

ellysuryani mengatakan...

Hehe, kirain tadi tentang mbak Ayik. Asyik kalau bisa setiap detik, setiap jam, setiap saat jatuh cinta pada pasangan hidup kita sendiri (suami/istri), hidup ini semakin maknyus dan berkah.

Arman mengatakan...

bukannya kalo ama suami/istri ya harusnya jatuh cinta terus ya? kalo 'lagi' berarti kesannya selama ini udah gak cinta gitu? hehehe :P

Fanda mengatakan...

Kok jadi malas menabung?? hehehe...
Memang pada titik tertentu manusia itu bisa berubah. Maksudnya bukan karakter seluruhnya, tapi mungkin tingkat kedewasaan atau wawasan atau pandangannya. Itulah mungkin yg terjadi. Selamat deh buat temen karibnya temen karib mbak yg telah menemukan (kembali) cintanya!

Fiz mengatakan...

Kemarin sempat juga ketemu sama artikel dengan bahasan yang sama. Tapi apapun itu, sepertinya cuma wong tuwo-tuwo sing luwih ngerti Bu Dhe... hehehehe :D

Fanda mengatakan...

mbak Ernut, daku kembali lagi. Menghantarkan sebentuk award buat mbak. Diterima ya, mbak. Ambilnya disini: http://curhatfanda.blogspot.com/2009/08/weekend-panjang-yang-memuaskan.html

dyahsuminar mengatakan...

Hmmmm...tak ingat ingat ya...Bunda sudah hampir 30 tahun...Jatuh cinta lagi sama suami ???
Memang mbak...harus direkayasa...karena rumah tangga kan ada pasang surut,,,susah seneng...kadang jengkel,dll..maka harus diupayakan,biar tambah mesra

Ernut mengatakan...

@ayik: bgmn dgmu,, man? Jatuh cinta lagikah?

@anita: itu jg yg ingin kutahu hiks

@andy MSE: wah yen siji iki kudu didhedhes maksude..

Ernut mengatakan...

@newsoul: betul, mbak! Akuuur..

@arman: itu dia mas, entah bgmn keadaan mrk sblmnya, yg jelas saat ini lbh baik,, ya to??

Ernut mengatakan...

@fanda: trims awardnya mbak, ntar langsung mluncur ke TKP!

@Fiz: lho yg muda hrs byk blajar, persiapan gitu loh!

Ernut mengatakan...

@bunda dyah: hidup ini penuh rekayasa dan sandiwara..

Ernut mengatakan...

@bunda dyah: hidup ini penuh rekayasa dan sandiwara..

Agus Joko Purwanto mengatakan...

Nut, aku selalu memerlukan waktu untuk mengamati gambar-gambarmu terlebih bila disatukan dengan teks yang kau sertakan dalam setiap tayangan...perpaduan yang hanya bisa dihasilkan oleh seseorang yang memiliki rasa yang kuat...memiliki imaji yang tinggi, dan sekaligus kedalaman rasa dan pikiran dalam memandang hidup....nice Nut...

Agus Joko Purwanto mengatakan...

Nut, memahani tulisan dan gambarmu selalu memerlukan waktu...kadang filosofis, kadang langsung, kadang simbolis...dan hatimu terlibat penuh dalam teks-teks mu..that you..nice...

Tuti Nonka mengatakan...

Aneh. Menurut saya sih, kalau jatuh cintanya pada suami sendiri, justru harus dikatakan. Suami pasti senang, dan akan merasa berharga, lalu buntutnya semakin sayang juga pada isteri. Takut suami gede rasa? Aneh ... (*geleng-geleng kepala*)

Nah, kalau jatuh cintanya pada suami orang lain, itu yang boleh disampaikan. Nanti pecah perang nuklir ...

Ernut mengatakan...

@agus: mas agus suka berlebihan..

@tuti: yg paling sip sih bukan jatuh cinta lagi, tp jatuh cinta slalu, ya mbak..

Agus Joko Purwanto mengatakan...

Melengkapi cerita tentang Solo, hari ini aku upload cukup banyak cerita dari Solo....kecuali cerita buka bersama...silakan visit...