Jumat, Mei 30, 2008

Patri CK

Sudah menjadi angan-angan sejak lama, bahwa meski sedikit aku ingin susuh yang ada kaca patrinya. Banyak yang rumah berpatri, tapi patri yang menghias pintu masuk CK ini sangat khusus, penuh makna dan dijamin tak ada yang lain yang punya. Pasalnya, pertama, disain patri ini aku gambar sendiri, dengan cara aku gambar saja di kertas folio kemudian kuwarnai dengan krayon anakku. Kemudian, tinggal aku sampaikan ke tukang patrinya, dia pindah ke dalam bentuk draft simulasi di komputernya, setelah setuju paduan warna dan harga, dibikinlah sama dia. Biasanya, dua potong kaca dalam satu pintu akan bermotif sama, tetapi yang kupunya, ini seperti cerbung, maksudnya bersambung. Jadi dua potong kaca itu sebetulnya adalah satu frame gambar yang terpisah oleh kayu, secara pintunya memang berdaun dua. Disainnya mengandung gambar bintang, yang adalah nama anakku, Lintang, sedang satunya gambar bulan, tentu untuk anakku, si Wulan. Kemudian, dihiasi pula dengan pelangi dan awan putih. Menurutku sih keren abis..wekekek..celebrate(kok ora ono sing ngelem to..). dan yang penting, puas banget hati ini, karena daun pintu ini bener-bener sarat ekspresi! (Lho ada yang berniat pesen disain? boleehh).
callme

1 komentar:

Ayik dan Ernut mengatakan...

Sumprit, waktu aku berkunjung kerumahmu. Pertama kali aku liat pintu itu aku sudah yakin bener pasti itu adalah hasil karyamu...Bagus banget, aku suka !
Kapan2 aku pesen gambar ya Nut. Gratis ta ?